Jabar.ex-pose.NET. GARUT –29 April 2025 Organisasi Masyarakat Gerakan Persatuan Nasional 08 (GPN 08) Kabupaten Garut menghadirkan inovasi baru yang diyakini mampu menjadi solusi konkret bagi para petani di wilayah Garut. Melalui pengembangan pupuk cair organik, ormas ini berupaya mendukung peningkatan hasil pertanian secara sehat dan berkelanjutan, baik untuk petani palawija, padi, maupun tanaman keras seperti durian dan alpukat.
Ketua Sub Bidang Pengembangan Usaha GPN 08, Santo S.E bersama inisiator terobosan ini Jayadi, menjelaskan bahwa pupuk cair organik ini merupakan hasil kajian dan uji coba yang telah dilakukan selama beberapa tahun terakhir. Dalam wawancara bersama tim media, Jayadi mengungkapkan bahwa pupuk tersebut telah melalui tahap demplot (uji coba di lahan nyata) dan menunjukkan hasil yang sangat memuaskan.
“Pupuk ini memberikan hasil panen yang luar biasa dibandingkan pupuk kimia. Selain lebih sehat karena tidak mengandung bahan kimia berbahaya, juga sangat mendukung produktivitas pertanian. Ini langkah nyata kami mendukung program pemerintah menuju swasembada pangan,” ujar Jayadi.
Santo S.E menambahkan bahwa bahan baku pupuk cair organik ini mudah didapat di sekitar lingkungan dan harganya sangat terjangkau. Namun demikian, kualitasnya tidak bisa dianggap remeh. “Murah bukan berarti murahan. Justru dengan kelangkaan pupuk kimia saat ini, kami hadir memberi solusi bagi petani di Kabupaten Garut dengan hasil panen yang lebih unggul,” ungkapnya.
GPN 08 berkomitmen untuk terus mendampingi dan memberdayakan petani melalui pelatihan, pendampingan, serta pengembangan inovasi pertanian yang ramah lingkungan. Program ini diharapkan mampu menjadi model yang bisa ditiru oleh wilayah lain dan membawa perubahan nyata bagi kesejahteraan petani lokal.
Kegiatan ini juga di hadiri pengurus DPC GPN 08 Kepala bidang SDM Asep berlian juga kepala desa Margahayu kecamatan Leuwigoong H.Uce Saepulrohman,dalam sambutannya kepala desa sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan di wilayah desanya yaitu di kp.patrol desa Margahayu kecamatan leuwigoong,H.Uce sangat mendukung,apalagi ini.merulakan program yang pastinya sangat bermanfaat bagi masyarakatnya.
Kegiatan demplot tersebut bertempat di PAC GPN 08 Leuwigoong desa margahayu kecamatan leuwigoong kabulaten Garut juga di hadiri beberapa ketua PAC GPN 08 dari berbagai kecamatan,ini wujud dan kerja nyata ormas sejatinya yg bermanfaat buat masyarakat pungkas nya.
(Redaksi)